Cara Mudah Membuat Sushi Dengan “Perfect Roll Sushi Maker”

Sushi
image via http://japanesestation.com/

Saya itu kadang heran, teknologi itu ada untuk memudahkan atau membuat malas manusia. Hmm, contohnya saja alat pembuat sushi roll yang satu ini, Perfect Roll Sushi Maker.

Sekilas, alat ini terlihat biasa, tapi sebenarnya alat ini memudahkan kita untuk membuat sushi, terutama membuat gulungan sushi. Padahal, sebelumnya kalau membuat sushi itu harus digulung manual pakai bantuan tikar sushi yang kebanyakan dipakai.

Nah, karena dengan adanya alat ini, Perfect Roll Sushi Maker, kita nggak butuh lagi yang namanya tikar sushi, tinggal pakai alat ini, sushi pun jadi.

Sebenarnya alat ini menjawab masalah ketika membuat sushi yang tidak bisa rapi kalau memakai bantuan tikar sushi waktu menggulungnya. Sedangkan kalau pakai penggulung sushi yang satu ini, Perfect Roll Sushi Maker, bisa cepat jadinya dan hasilnya juga bisa rapi seperti sushi-sushi yang dijual di restoran jepang.

 

Jadi di alat penggulung sushi ini ada beberapa fitur, diantaranya :

  • Specially Designed to Make Perfect Sushi. Alat ini memiliki desain yang memungkinkan membuat gulungan sushi menjadi sempurna dan rapi.
  • Made of Healthy Material PP. Alat ini terbuat dari bahan materPenggulung sushi ini terbuat dari bahan material plastik yang aman untuk dipakai.
  • Detachable for Easy Operation and Cleaning. Anda dapat mencuci bersih dengan mudah penggulung sushi ini, bagian per bagian dapat dibuka dengan sangat gampang.

Cara Membuat Sushi

Tapi menurut saya, kekurangan dari alat ini adalah ukurannya yang kecil. Spesifikasi ukurannya, panjang 19 cm; tinggi 6 cm; lebar 8 cm. Nah, dari lebar cuma 8 cm ini berarti nggak bisa menghasilkan sushi yang panjang dalam sekali putar. Beda jika menggunakan cara manual tikar sushi, bisa lebih panjang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *